Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Lumban Dolok, Kec. Silaen, Kabupaten Toba bertempat di Balai Seni Desa Lumban Dolok, Senin 11/06/2024, penyaluran BLT Dana Desa Tahap II untuk bulan April, Mei dan Juni sebanyak 31 KPM (Keluarga Penerima Manfaat). Camat Silaen diundang untuk menyerahkan BLT secara simbolis.
Kepala Desa Lumban Dolok, Efendi Silaen, menjelaskan, penerima BLT dilakukan melalui musyawarah desa, semua ditetapkan melalui rapat dengan BPD, Pemerintah Desa dan masyarakat. Kami menilai dengan kriteria yang obyektif yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat. Penerima BLT hari ini tidak perlu diumbar, karena dapat memicu kecemburuan sosial. Penerima BLT Dana Desa Tahap II di Desa Lumban Dolok sejumlah Rp 300.000/bulan.
Camat Silaen, Tumpal Panjaitan, SE, MM dalam sambutannya menegaskan, penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa harus tepat sasaran, BLT hanya untuk masyarakat ekstrim miskin, orangtua tunggal tidak mampu, pengidap penyakit menahun dan anak yatim-piatu. Mudah-mudahan penerima manfaat dapat menggunakan uang yang diterima dengan baik. Saya percaya desa ini akan sejahtera ke depannya. Saya sangat mengapresiasi masyarakat dan Pemerintah Desa Lumban Dolok. Desa ini adalah percontohan di Kabupaten Toba. Desa Lumban Dolok terdepan dalam kebersamaan dan pengelolaan pemerintahan desa. Harapan saya, nilai – nilai kegotong-royongan terus ditingkatkan dan tetap merawat serta membersihkan lingkungan desa, tandas Camat Silaen
Para penerima BLT harus ikut serta mensukseskan program Pemerintah Desa Lumban Dolok, kata Antonius Tampubolon. Kepala Dusun akan membagikan polybag, silakan ditanami dengan 5 (lima) jenis tanaman, berupa sayur-sayuran, cabe dan tanaman lainnya. Agar peningkatan kesejahteraan di Desa kita semakin baik ke depan, lanjut Sekretaris Desa Lumban Dolok.
Penyerahan BLT Dana Desa secara simbolis, diserahkan oleh Camat Silaen, Kepala Desa Lumban Dolok, Ketua BPD Desa Lumban Dolok dan Sekretaris Desa. Perwakilan penerima BLT menerima dan berfoto. Acara ditutup setelah sesi foto bersama dengan para keluarga penerima manfaat (KPM). (HP)
Leave a Reply