Pendeta Rudolf Sabar Purba, S.Th dalam khotbahnya pada Kebaktian Pemerintah Kecamatan Silaen Jumat, 07/06/2024, bertempat di Aula Kantor Kecamatan Silaen, memberikan siraman rohani kepada Aparatur Sipil Negara yang bertugas di Instansi se-Kecamatan Silaen. ASN mengikuti Kebaktian dengan hikmat dan penuh sukacita. Ketaatan kita kepada Tuhan mengalahkan kekhawatiran dan ketakutan. Tuhan akan memberikan kekuatan dalam menghadapi dan menanggung segala perkara dalam kehidupan kita. Secara khusus, Jika tetap taat dan takut akan Tuhan Aparatur Sipil Negara di Kecamatan Silaen akan diberkati dalam menjalani tugas dan tanggung jawab penyelenggaraan Pelayanan Kepada Masyarakat. Prosesi Acara Ibadah di tutup oleh Pendeta Purba, dengan doa pemberkatan.
Camat Silaen, Tumpal Panjaitan, SE, MM dalam sambutannya seusai ibadah, mengutip khotbah, dimana ketaaatan kepada Tuhan akan menghilangkan rasa takut dan kekhawatiran dalam menjalankan tugas-tugas sehari-hari. Ibadah Kebaktian di Instansi Pemerintah adalah salah satu bentuk ketaatan kita kepada Tuhan. Seluruh stakeholder di Kecamatan Silaen harus terus meningkatkan ketaqwaan, bersinergi dan menjalin silaturahmi sehingga pelaksanaan pembangunan dan pelayanan masyarakat semakin baik ke depannya. Seusai mengucapkan ungkapan syukur dan rasa terimakasih kepada Pendeta dan ASN yang hadir, Camat mengajak para pimpinan instansi untuk tidak beranjak dari ruangan karena akan dilanjutkan dengan Rapat Pembentukan Panitia HUT RI ke 79 di Kecamatan Silaen. (HP)
Foto: Pendeta Rudolf Sabar Purba, S.Th berkhotbah dengan lugas dan tegas.
Foto: ASN Kecamatan Silaen bernyanyi dengan sukacita dan mengikuti kebaktian dengan hikmat.
Leave a Reply